CSE

Loading

Senin, 16 Januari 2012

anemia darah

http://www.ziddu.com/download/18255933/ChapterII.pdf.htmlAnemia adalah keadaan berkurangnya sel darah merah atau konsentrasi hemoglobin (Hb) di bawah nilai normal sesuai usia dan jenis kelamin.11,12 Poplack dan Varat menyatakan, bahwa anemia ditegakkan bila konsentrasi Hb di bawah persentil tiga sesuai usia dan jenis kelamin berdasarkan populasi normal. Manifestasi klinis pada pasien dengan anemia berat kronis akan terlihat jelas bila pasien mengalami gagal jantung kongestif. Pasien biasanya mengalami pucat, bisa terlihat kuning, denyut jantung saat istirahat cepat, prekordial aktif dan dapat terdengar desah sistolik. Pada keadaan anemia, jantung akan meningkatkan venous return untuk memenuhi kebutuhan oksigen jaringan.30 Maka sesuai mekanisme Frank-Starling, jantung akan meningkatkan stroke volume, sehingga dapat terjadi hipertrofi ventrikel kiri, dengan miofibril jantung yang memanjang serta dilatasi dari ventrikel kiri. Ventricular end-diastolic volume (atau end-diastolic pressure) sering digunakan sebagai representasi preload.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar